Monday, September 28, 2015

Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form

Bismillaahirrahmaanirrahiim !
Manteman yang menekuni bisnis online baik jualan buku, baju, jasa, obat, smartphone, komputer, laptop, android, iphone, dan lainnya. Ane mau share bagaiamna caranya membuat formulir online dengan google drive secara mudah dan sederhana.

Keuntungannya hasil edit real time langsung berubah dan melihat ada pemesanan online langsung dapat dilihat di smartphone manteman dengan mendownload google drive di smartphone atau android terlebih dahulu.

Langsung saja kita ke tkp ya :)

Pertama silahkan kunjungi drive.google.com dan masuk dengan akun google manteman sehingga ada penampakan seperti ini kurang lebih :


Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form

Kedua, silahkan klik di bagian samping kiri baru kemduian sorot ke bawah lainnya kemudian klik formulir seperti tampak pada gambar di bawah ini :



Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form


Ketiga akan tampak halaman atau jendela baru seperti gambar di bawah inikemudian klik tombol memulai



Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form
Keempat, manteman sudah bisa memulai memasukkan data untuk formulir sepeti terlihat pada gambar di bawah ini. 

Ubah nama Judul formulir dan deskripsi formulir sesuai dengan toko online manteman contohnya menjadi seperti pada gambar di bawah ini :


Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form


Pada kolom judul pertanyaan masukkan nama pemesan contohnya, pada kolom teks bantuan untuk petunjuk atau keterangan contohnya masukkan nama lengkap dan jangan disingkat, pada kolom jenis pertanyaan manteman dapat memilih pilihan atau opsi dan untuk nama pilih tkes saja bentuknya kolom persegi panjang kecil. Kemudian klik selesai. Dan manteman dapat mencentang kota kecil pertanyaan wajib artinya jika tidak diisi maka tidak bisa terkirim dan pemesan harus mengisinya terlebih dahulu.


Selanjutnya mulai pada pertanyaan pertama


Kelima, tambahkan pertanyaan lain dengan mengklik tambahkan item di bagian kiri bawah seperti terlihat pada gambar di bawah ini :


Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form

Keenam, Pada kolom judul pertanyaan contohnya manteman dapat mengisi alamat lengkap dan kode pos, pada teks bantuan jika membutuhkan keterangan lain jika tidak perlua tidak usah diisi, [ada jenis pertanyaan karena alamat tentunya alamat rumah atau kantor setiap orang berbeda beda ada yang panjang, sedang, dan pendek. Oleh karena itu pilih saja opsi tkes paragraf dan bentuknya lebih lebar persegi panjangnya.

Jika menjadi pertanyaan wajib atau required silahkan centang kotak kecil bertuliskan pertanyaan wajib. Jika sudah selesai klik selesai.

Keenam, pada bagian bawah ada tulsian laman konfirmasi seperti terlihat pada gambar di bawah ini :


Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form
Laman konfirmasi berguna untuk ucapan terimakasih setelah pemesan mengisi dan mengirim pemesanan. Klik saja pada kolom tanggapan telah direkam dan manteman dapat menggantinya sesuai dengan kebutuhan manteman. Misalnya dapat diganti dengan 

'Teriimakasih telah melakukan pemesanan dalam waktu 1 x 24 jam kami akan segera menghubungi anda melalui email dan sms untuk konfirmasi dan langkah pembayaran'

'Nama anda/toko online anda'

Ketujuh, jika sudah selesai silahkan klik kirim formulir seperti pada gambar di bawah ini :


Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form

Tautan untuk dibagikan adalah alamat formulir pemesanan online yangd dapat manteman bagikan melalui facebook, twitter, web, blog, whatsapp, blackberry messenger (BBM), dll.

Jika alamat url tautan terlalu panjang menurut manteman dapat dinpendekkan dengan klik kotak kecil di bawahnya yang bertuliskan URL pendek nanti oleg google alamat url formulir pemesanan online anda akan lebih pendek sehingga mudah untuk dibagikan.

Ini contoh jadinya url panjang https://docs.google.com/forms/d/1XKofvL3Z3ZHcA-iWjH9RbXQhGgDoogDoo4TuPnK5mWo/viewform?usp=send_form

dan ini jadinya url pendek http://goo.gl/forms/BM6pjYwg4V

Jika manteman ingin menyematkan formulir ini dalam bentuk aslinya klik sematkan seperti terlihat pada gambar di bawah ini 


Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form


Ubah dulu ukuran lebar sesuai dengan besar kecil template web atau blog manteman dan contohnya ane rubah lebar menjadi 490 px (pixel) dan ini contoh jadinya setelah ane masukkan kode html nya ke dalam web atau halaman posting ini :




Selesai :)

Kalau ada kendala silahkan berikan masukan di kolom komentar di bawah ini nanti kami coba bantu ya manteman...

Share this

0 Comment to "Cara membuat Formulir Pemesanan Online dengan Google Drive Form"

Post a Comment